9/24/2017

Pengertian Tajuk Rencana, Pojok, dan Karikatur



TAJUK RENCANA.



Tajuk rencana adalah komentar yang memperlihatkan bagaimana sikap surat kabar terhadap peristiwa atau masalah yang sedang hangat diperbincangkan. Karena sikap surat kabar, tajuk rencana dilandasi oleh kebijakan dan kepentingan surat kabar yang terkait. Tajuk rencana bisa mengkomentari, mendukung, ataupun berlawanan.

Tajuk rencana menyajikan fakta yang aktual yang benar-benar terjadi kemudian fakta tersebut ditanggapi oleh editor tentu dalam sudut pandangnya guna menginformasikan harapan kepada pembaca.

Beberapa sifat yang dimiliki oleh tajuk rencana, diantaranya seperti di bawah ini:

- Bersifat krusial dan ditulis secara berkala, hal ini tergantung dari terbitan medianya, misalnya seperti media massa harian, mingguan, dan bulanan. Bersifat menyikapi situasi yang sedang hangat atau banyak di perbincangkan di masyarakat luas, misalnya politik, pemerintahan, sosial, budaya, olahraga dan lain-lain tergantung media massa yang membahasnya.

- Memiliki konsistensi yang teratur kepada para pembaca, terkait sikap dari media massa yang menulisnya.

- Berkaitan erat dengan kebijakan media yang bersangkutan, karena setiap media massa memiliki perbedaan kepentingan yang bermacam-macam yang menaungi media massa tersebut.

Adapun beberapa ciri tajuk rencana, diantaranya seperti di bawah ini:

- Umumnya permasalahan yang di bahas berskala nasional, seperti berita nasional yang bisa dijadikan tajuk rencana, atau berita-berita yang bisa memberi dampak kepada masyarakat luas.
- Berisikan pendapat atau opini mengenai peristiwa yang sedang banyak dibicarakan di masyarakat.
- Berisikan ulasan-ulasan mengenai suatu permasalahan yang dimuat.
- Berisikan pikiran yang subyektif dari suatu media massa.

Beberapa tujuan dari penulisan tajuk rencana, diantaranya sebagai berikut ini:

- Meninterpretasikan atau memberikan pendapat atau menafsirkan suatu fakta, permasalahan, issue, ataupun peristiwa yang sedang berkembang di masyarakat luas.
- Menggerakan masyarakat supaya bersikap dan melakukan sesuatu terhadap peristiwa yang sedang berkembang tersebut.
- Memperjuangkan suatu hal supaya mendapatkan perhatian.
- Memeberikan penjelasan atau menerangkan suatu informasi.
- Memberikan penjelasan yang lebih mendalam, jadi tidak hanya sekedar berisi informasi saja.
- Memberikan pemikiran yang menyarankan kepada pemecahan suatu masalah.

Tajuk rencana juga mengisi latar belakang dari kaitan-kaitan berita dengan fakta sosial dan juga faktor yang dapat mempengaruhinya secara menyeluruh. Dalam suatu tajuk rencana terdapat analisis mengenai kondisi yang gunanya untuk mempersiapkan masyarakat mengenai berbagai kemungkinan yang dapat terjadi serta meneruskan penilaian secara moral terhadap berita tersebut. Karena merupakan opini atau pendapat suatu lembaga media massa, maka tajuk rencana biasanya ditulis tidak dengan mencantumkan nama penulisnya. Intinya tajuk rencana merupakan suatu hasil pemikiran bersama dari seluruh awak media massa.

POJOK





Pojok adalah salah satu rubrik yang ditempatkan atau diletakkan pada sudut kanan atas atau sudut kanan bawah, tetapi ada pula yang berposisi di bawah kiri atau kanan. Pojok memiliki dua karakteristik, pertama, umumnya tidak punya kesan serius. Hal ini ditandai dengan simbol nama penulisnya. Kedua, pojok bisa menjadi siapa saja di antara kita. Pojok memiliki kesan sebagai suara pinggiran atau arus bawah sebuah Koran sebab ruangnya yang kecil, kebiasaan guyonnya, dan tema-tema tidak penting yang kadang diangkatnya. Bahkan di beberapa Koran ia benar-benar ―kaum pinggiran karena diletakkan persis di tepi bawah halaman dan tidak ada satu orang pun yang membeli koran hanya karena pojoknya –kecuali orang yang mempunyai tujuan tertentu, misalnya penelitian.

Pojok merupakan khas pers Indonesia. Kehadiran rubrik ini merupakan sarana untuk melakukan kritik. Pojok dalam posisi ini relatif lebih aman dibandingkan rubrik-rubrik lain dalam sebuah koran. Pojok sebagai karikatur yang melulu berisi kata-kata, pada hakikatnya lahir dengan sifat kritisnya, melalui gaya penyampaian yang menusuk, tetapi tak perlu mengundang orang naik darah. Inilah yang membuat pojok tidak mungkin ditulis sembarang orang, kecuali dia memiliki kemampuan bermain kata yang sinis dan humoris. Pojok dengan sifat lucunya, jelas tidak sama dengan tajuk rencana yang serius, baik yang informative maupun yang argumentative. Untuk memberikan informasi maupun atas pertanyaan ―apa artinya itu?‖, tajuk rencana ditulis panjang. Bahasa yang dipakai untuk berargumentasi membuat penulisan tajuk lebih meluas.

KARIKATUR


Karikatur adalah bentuk opini yang ada di surat kabar. Hampir memiliki kesamaan dengan tajuk rencana dan pojok, namun karikatur lebih bermain dan berfokus mengungkapkannya melalui gambar kartun atau pun sketsa seseorang yang ingin di kritik. Tepatnya memiripkan subjeknya dengan gaya satiris atau menyindir, mengejek dan mengolok – olok.

Karikatur disebut juga kartun editorial dan membedakan dengan kartun pemuatannya di surat kabar terdapat di halaman editorial atau halaman opini. Selain dari penempatan karikatur lebih menekankan unsur kritik sosial. Kartunnya lebih mengarah ke pencerminan ciri kemanusiaan pada umumnya. Pembuat kartunnya pun biasanya adalah anggota dari redaksi surat kabar yang bersangkutan.

Karikatur pada dasarnya merupakan representasi sikap atau karakter seseorang dengan cara melebih-lebihkan sehingga melahirkan kelucuan, sering dipakai sebagai sarana kritik sosial dan politik. Karikatur dikatakan efektif apabila telah menjalankan fungsinya yakni harus membuat senyum untuk semua. Senyum untuk yang dikritik, senyum untuk khalayak yang merasa terwakili aspirasinya dan senyum untuk sang karikaturis karena tidak terjadi apa-apa.










8 komentar:

  1. Bagus tulisannya cukup membantu tugas2 saya

    BalasHapus
  2. bagaimana cara membuat blog sendiri ka ? artikelnya sangat membantu

    BalasHapus
  3. 66 ROASTERY COFFEE
    MENJUAL ANEKA MACAM KOPI HASIL ROASTING SENDIRI DENGAN JENIS :

    ARABIKA GAYO
    ARABIKA KALOSI
    ARABIKA FLORES
    ARABIKA TORAJA
    ARABIKA WAMENA
    ARABIKA JAVA IJEN
    ARABIKA BALI
    ARABIKA MANDAILING
    ARABIKA GAYO PEABERRY
    ARABIKA JAVA DRY
    ARABIKA KALOSI
    ROBUSTA BALI
    ROBUSTA GARUT
    ROBUSTA DAMPIT
    ROBUSTA FLORES
    ROBUSTA GAYO
    LUWAK ROBUSTA
    LUWAK PEABERRY ROBUSTA
    LUWAK GAYO
    LUWAK MANDAILING
    PEABERRY BALI
    GAYO HONEY
    GAYO WINE
    LONG BERRY
    LINTONG
    GAYO BERGENDAAL
    BOURBON
    ROBUSTA SUMO
    KOPI O
    KOPI BLEND


    KETERANGAN :

    A. KAMI TIDAK MENJUAL GREEN BEAN.

    B. KAMI HANYA MENJUAL BIJI KOPI MATANG SESUAI PESANAN CUSTOMER.

    C. MELAYANI PESANAN PEMBELIAN BIJI KOPI MATANG UNTUK :

    - ACARA PERNIKAHAN

    - SOUVENIR PERNIKAHAN

    - ORANG PRIBADI

    - KEDAI KOPI

    - CAFÉ

    - RUMAH MAKAN

    - RESTAURANT

    - WASERBA

    - TOSERBA

    - MINI MARKET

    - SUPERMARKET

    - MALL

    - KEBUTUHAN DOMESTIK

    - KEBUTUHAN EKSPORT

    - DLL

    D. MELAYANI PESANAN PEMBELIAN BIJI KOPI MATANG SESUAI PILIHAN CUSTOMER MULAI DARI 1 KG SAMPAI 10 TON…

    E. MELAYANI PEMBELIAN KOPI SESUAI JADWAL KIRIM REGULER / DAILY / WEEKLY UNTUK KEBUTUHAN BISNIS ANDA
    ( INFO LEBIH LANJUT HUBUNGI KAMI )

    F. PEMBELIAN BIJI KOPI MATANG PER 1 KG GRATIS ONGKIR KE 38 KOTA DI INDONESIA
    ( HUBUNGI KAMI UNTUK GRATIS ONGKIR SUPAYA JELAS )

    G. PEMBELIAN BIJI KOPI MATANG DIATAS 10 KG GRATIS ONGKIR UNTUK 85 KOTA DI INDONESIA ( HUBUNGI KAMI SUPAYA LEBIH JELAS )…

    H. PEMBELIAN BIJI KOPI MATANG MULAI DARI 1 KG SAMPAI 10 TON UNTUK KEBUTUHAN EKSPORT , ONGKIR DITANGGUNG PEMBELI
    ( INFO LEBIH LANJUT HUBUNGI KAMI )…

    I. PEMBELIAN KOPI DIATAS 10 KG SAMPAI 10 TON WAJIB BAYAR DP 80% DI MUKA DAN SISA 20% DILUNASI SETELAH KOPI SELESAI DIPRODUKSI


    TATA CARA PEMBELIAN :

    CONTOH ; BELI KOPI “ LUWAK GAYO “ 5 KG , PROFIL “ MEDIUM TO DARK “ , a.n ANNISA SWEET COFFEE SHOP

    ALAMAT LENGKAP : HARUS DI ISI JELAS

    KIRIM KE 089650091317

    CATATAN :

    *HARGA SINGLE ORIGIN MULAI RP.180.000 PER 1 KG

    *HARGA KOPI BLEND MULAI RP.250.000 PER 1 KG

    *HARGA KOPI CUSTOM MULAI RP.300.000 PER 1 KG

    *PEMBAYARAN PESANAN PEMBELIAN KOPI DILAKUKAN VIA TRANSFER BANK
    ( HUBUNGI KAMI UNTUK INFO LEBIH LANJUT )


    *BILA PEMBAYARAN SUDAH LUNAS , KAMI AKAN PRODUKSI KOPI PESANAN ANDA
    ( BILA ANDA SUDAH TRANSFER UANG , SEGERA KONFIRMASI ATAS BUKTI PEMBAYARANNYA KEPADA KAMI ).


    *** MOTTO KAMI : JANGAN LIHAT HARGA TAPI COBA DULU BELI KOPI PRODUKSI KAMI ***



    HUBUNGI SEGERA :

    TOMAS
    CALL / SMS / WHATSAPP ; 089650091317 ( 24 JAM ONLINE )

    *** BELI BANYAK HARGA LEBIH MURAH ***
    ( KAPASITAS PRODUKSI ROASTED BEAN KAMI PER BULAN = 1 - 10 TON )

    BalasHapus